02 February 2020

5 Cara Menghadapi Ujian Seleksi Kompetensi Dasar CPNS 2019

5 Cara Menghadapi Ujian Seleksi Kompetensi Dasar CPNS 2019


Proses Rekrutmen CPNS telah memasuki tahap Seleksi Kompetensi Dasar (SKD)  dan sebelumnya Pemerintah telah menerbitkan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 24 Tahun 2019 Tentang Nilai Ambang Batas Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Tahun 2019 tertanggal 11 November 2019.
Peraturan ini menetapkan Nilai Ambang Batas atau dikenal dengan Passing Grade sebagai dasar penentuan kelulusan dalam SKD CPNS 2019.

Berikut ini beberapa cara yang bisa dilakukan untuk persiapan menghadapi pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar CPNS 2019 :

  1. Ketahui jumlah soal minimal yang harus dijawab dengan benar agar bisa lulus. Sesuai PERMENPANRB Nomor 24 Tahun 2019, disebutkan bahwa nilai ambang batas yang harus dipenuhi adalah 126 untuk TKP, 80 untuk TIU, dan 65 untuk TWK. Ambang batas tersebut mungkin berbeda bagi formasi khusus. Nilai-nilai tersebut jika dikonversi ke jumlah minimal soal yang dijawab dengan benar adalah 26 soal dari 35 soal TKP, 16 soal dari 35 soal TIU, dan 13 soal dari 30 soal TWK. Berikutnya dalam setiap mengerjakan latihan soal, perhatikan soal-soal yang dikerjakan, apakah yakin soal-soal yang dijawab dengan benar sudah melewati ambang batas?. Tandai soal-soal yang dianggap masih ragu jawabannya. Sisakan waktu 10-15 menit di ahir waktu ujian untuk memeriksa kembali jawaban-jawaban dari soal yang masih belum yakin benar. Pastikan jawaban soal yang yakin benar telah melebihi ambang batasnya.
  2. Perhatikan alokasi waktu pengerjaan soal. Lama ujian SKD CPNS adalah 90 menit untuk mengerjakan total 100 soal ujian. Jika dihitung rata-rata satu soal harus dikerjakan maksimal 54 detik. Namun perlu diperhatikan bahwa terdapat soal-soal yang bisa dikerjakan lebih cepat dan beberapa soal membutuhkan waktu lebih lama. TIU kebanyakan adalah soal berhitung. Alokasikan waktu lebih untuk mengerjakan TIU. Alokasikan 35 s.d. 45 menit untuk mengerjakan TIU. TKP tidak membutuhkan hafalan dan hitungan untuk mengerjakan. Alokasikan 10 s.d. 20 menit untuk mengerjakan TKP. Kemudian untuk TWK, alokasikan 15 s.d. 25 menit untuk mengerjakannya karena beberapa soal adalah soal hafalan. Jika bisa dikerjakan lebih cepat dari alokasi-alokasi tersebut, masih tersisa waktu kurang lebih 20-30 menit untuk memeriksa kembali jawaban soal yang telah dikerjakan agar yakin jawabannya sudah benar.
  3. Perbanyak berlatih variasi soal SKD CPNS. Soal-soal SKD CPNS masing-masing peserta mungkin berbeda. Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah membuat ribuan soal yang nantinya dikerjakan oleh peserta dengan metode Computer Assisted Test (CAT) sehingga soal-soal SKD sangat bervariasi untuk masing-masing peserta. Caranya adalah memperbanyak latihan-latihan soal. Bisa dari buku-buku latihan CPNS yang terbaru ataupun tahun-tahun sebelumnya, dari soal-soal yang beredar di internet, atau dari aplikasi-aplikasi latihan soal CPNS yang bisa diunduh gratis di Google Play atau AppStore. Belajar berkelompok juga akan menambah variasi soal-soal yang dikerjakan.
  4. lakukan simulasi ujian secara mandiri. Kerjakan 100 soal SKD tanpa henti dengan waktu 90 menit dan kemudian hitung hasilnya. Catat nilai hasil simulasi serta lakukan evaluasi jika ada nilai yang masih belum melewati ambang batas. Terus berlatih hingga skor latihanmu bisa lebih dari 400 untuk bisa aman.
  5. Jaga kondisi sebelum hari H ujian. Jaga kesehatan dengan mengonsumsi makanan-makanan bergizi serta tidur yang cukup. Bila perlu lakukan olahraga-olahraga tambahan agar tubuh fit menjelang ujian. Kerjakan dengan percaya diri dan fokus. Jangan terganggu jika ada peserta lain yang telah selesai lebih dulu, fokus dengan alokasi waktu yang telah direncanakan dan kerjakan dengan sebaik-baiknya.


Semoga bermanfaat

Sumber : www.Suara.com

No comments:

Post a Comment

LOWONGAN PEKERJAAN COACH/GURU (BIMBEL)

LOWONGAN PEKERJAAN COACH/GURU (BIMBEL) KUALFIKASI : Wanita 18-35 tahun Senang dengan anak-anak dengan usia mulai 3-12 tahun Menguasai progra...